
PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Perusahaan Air Minum (PAM) Tirta Karajae Parepare melakukan pembersihan pipa dan pompa isap Sumur Dalam P-1F Harapan.
Akibat pembersihan tersebut, sejumlah wilayah di Kota Parepare terganggu distribusi airnya.
Direktur Utama PAM Tirta Karajae Parepare, Firdaus Djollong sebelumnya telah mengeluarkan pengumuman gangguan pelayanan air.
“Gangguan distribusi air mulai hari ini Sabtu 6 Mei 2023 hingga Ahad 7 Mei 2023. Estimasi penyelesaian, Senin, 8 Mei 2023. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” ungkap Direktur PAM Tirta Karajae, Andi Firdaus Djollong.
Diketahui bahwa beberapa titik yang terdampak akibat pengerjaan penanggulangan pipa itu antara lain wilayah Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Jalan Sejahtera, Jalan Atletik, Jalan Radio Pantai, dan Jalan Lasiming.