24 C
Makassar
Sunday, April 20, 2025
HomeHeadlineHasil Drawing Liga Eropa; AC Milan Diunggulkan, Tim inggris Temui Jalan Terjal

Hasil Drawing Liga Eropa; AC Milan Diunggulkan, Tim inggris Temui Jalan Terjal

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pihak federasi sepakbola Eropa, UEFA, telah melakukan drawing babak 32 besar Liga Europa, pada hari Senin (14/12/2020) malam WITA di markas UEFA, Nyon, Swiss.

Dari hasil undian tersebut, tim raksasa Italia, AC Milan menjadi tim favorit untuk diunggulkan dan diprediksi mampu melaju ke babak 16 besar dengan mudah.

Sebab, AC Milian hanya berjumpa dengan tim medioker, Crvena Zvezda alias Red Star Belgrade, yang merupakan salah satu tim besar di Liga Serbia.

Jaln AC Milan diprediksi akan berlangsung mulus. Akan tetapi, tim besutan Stefano Pioli tersebut harus tetap mawas diri. Sebab, sejauh ini sang lawan belum pernah terkalahkan di Liga Serbia.

Dari 16 laga yang dolakoni oleh Crvena Zvezda, mereka hanya meraih dua hasil imbang, sementara sisanya disapu bersih dengan kemenangan. Alhasil, mereka berhak memuncaki klasemen sementara Liga Serbia.

Selain itu, Crvena Zvezda juga merupakan salah satu tim yang sudah pernah menjuarai Liga champions Eropa (Piala Champions) beberapa puluh tahun silam. Bahkan mereka pernah membenamkan Liverpool di putaran kedua babak penyisihan grup Liga Champions musim 2017/2018.

Akan tetapi, AC Milan tetaplah tim yang diunggulkan. Di atas kertas, I Rossoneri berada di atas angin. Rekor di Serie A Italia juga sama dengan sang lawan. AC Milan belum terkalahkan dalam 11 laga dan memuncaki klasemen sementara.

Selain itu, Milan juga merupakan salah satu tim tersukses di Liga Champions Eropa dengan koleksi tujuh trofi. Mereka hanya kalah dari Real Madrid yang mengoleksi 14 trofi Liga Champions Eropa.

Selain itu, kombinasi skuat yang didominasi pemain muda dan dilengkapi sejumlah pilar senior merupakan salah satu kunci keberhasilan AC Milan.

Nama-nama seperti Theo Hernandez, Gianluigi Donnarumma, Brahim Diaz, Sandro Tonali, Alexis Saelemaekers, dan Jens-Petter Hauge, merupakan deretan pemain muda yang kian bersinar bersama AC Milan.

Sementara Zlatan Ibrahimovic, Simon Kjaer, dan Tripian Tatarusanu, merupakan pemain senior yang menjadi leader bagi pemain muda Milan di atas lapangan.

Selain itu, sederet nama kondang seperti sang kapten Alessio Romagnoli, Hakan Chalhanoglu, Ismael Bennacer, Ante Rebic, dan Frank Kessie, merupakan sosok penting dalam setiap laga AC Milan.

Dari data-data di atas, tentu saja AC Milan jauh lebih diunggulkan atas Crvena Zvezda. Akan tetapi, semua hasil bakal ditentukan di lapangan pada (18/2/2021) mendatang, dan leg kedua satu pekan setelahnya.

Berbeda dengan AC Milan, tiga tim utusan tanah Ratu Elizabeth, Manchester United, Arsenal, dan Tottenham Hotspurs, justru mengalami nasib yang kurang beruntung.

Mereka harus menghadapi lawan kuat di babak 32 ini. Manchester United yang sebelumnya digadang-gadang bakal jadi salah satu kandidat juara, harus melewati rintangan berat di babak ini.

The Red Devils harus berjumpa dengan tim kuda hitam Spanyol yang saat ini duduk di puncak klasemen La Liga Spanyol, Real Sociedad.

Meskipun secara prestasi dan skuat MU lebih diunggulkan, akan tetapi Real Sociedad tidak bisa dipandang sebelah mata. Mereka berhasil menggasak tim-tim besar seperti Real Madrid di kancah kompetisi domestik.

Memang, musim ini performa Sociedad meningkat drastis. Hal ini tidak lepas dari peran bintang usia senja mereka, David Silva, yang memang dikenal sebagai play maker ulung di kancah sepakbola dunia.

Selain itu, Real Sociedad juga memiliki juru gedor yang cukup gacor, Mikel Oyarzabal. Ditambah lagi sederet nama bintang papan tengan seperti Nacho Monreal, Ashier Illaramendi, Adnan Januzac, juga Mikel Angel Moya, yang tentunya merupakan ancaman serius bagi Setan Merah.

Tetapi, Manchester United juga punya segudang stok bintang. Paul Pogba, Bruno Fernandez, Edinson Cavani, David De Gea, Harry Maguire, Wan Bissaka, hingga Marcus Rasford dan Anthony Martial, yang tentu saja bisa menjebol gawang Sociedad saat memiliki peluang.

Di partai lain, Arsenal harus menghadapi badai serangan dari raksasa Portugal, Benfica. Anak asuh Mikel Arteta memang sedang on fire di Liga Europa, tetapi di kancah domestik, mereka hanya terlempar di papan tengah ke bawah.

Nama-nama kondang seperti Pierre-Emeric Aubameyang, Alexandr Lacazette, Bernd Leno, Thomas Partey, dan Nicolas Pepe, menyesaki skuat The Gunners.

Tetapi perlu diingat, bahwa Benfica juga merupakan salah satu tim unggulan di kompetisi ini. Terlebih lagi, mereka memiliki sederet bintang di lini belakang seperti Alex Grimaldo, Nicolas Otamendi, dan Jan Verthongen.

Selain itu, Julian Weigl, H Seferofic, Everton, Taarabt, Gabriel, Pizzi, Thiago Araujo, Rafa Silva, dan Nano Tavarez, merupakan sederet pemain dengan segudang skil dan pengalaman yang siap memporak-porandakan pertahanan Arsenal.

Sementara untuk Tottenham Hotspurs, mereka sedikit beruntung. Kehadiran Jose Mourinho dan sederet pemain bintang membuat mereka lebih diunggulkan atas sang lawan, Wolfsberger.

Gareth Bale, Heung Ming Son, Harry Kane, juga Lucas Moura dan Gonzalo Lo Celso, tentu menjadi ancaman serius bagi barisan pertahanan Wolfsberger.

Sementara Moussa Sissoko, Ndombele, Dele Alli, Eric Dier, Erik Lamela, juga Høbjerg, tentu siap membantu serangan dan juga menopang perjuangan Serge Aurier, Toby Alderweireld, Reguillon, dan Davinson Snachez, dalam mengamankan gawang Hugo Lloris atau Joe Hart dari kebobolan.

Meski begitu, The Lili White juga harus mewaspadai gerakan D. Joveljic, D. Vizinger, juga D Baumgartner, yang siap membobol gawang tim asal kota London Utara tersebut.

Selain laga di atas, ada tiga laga lain yang menarik untuk disimak juga, yaitu laga antara Ajax Amsterdam vs Lille, Young Boys vs Bayern Leverkusen, dan laga Olympiakos vs PSV Eindhoven.

Berikut hasil undian UEFA Europa League 2020/2021 :

Wolfsberger vs Tottenham Hotspurs

Dynamo Kiev vs Club Brugge

Real Sociedad vs Manchester United

Benfica vs Arsenal

Crvena Zvezda vs AC Milan

Royal Antwerp vs Rangers

Slavia Praha vs Leicester City

RB Salzburg vs Villareal

Braga vs AS Roma

Krasnodar vs Dinamo Zagreb

Young Boys vs Bayern Leverkusen

Molde vs Hoffenheim

Granada vs Napoli

Shakhtar Donetsk vs Maccabi Tel Aviv

Lille vs Ajax

Olympiakos vs PSV Eindhoven

spot_img
spot_img

Headline

spot_img