24 C
Makassar
Thursday, December 12, 2024
HomePolitikDetik-detik Menuju Penetapan Walikota Makassar

Detik-detik Menuju Penetapan Walikota Makassar

PenulisWidyawan
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Penetapan walikota Makassar terpilih tinggal menghitung hari. Dijadwalkan, penetapan ini bakal dilangsungkan pada awal bulan Januari 2021 ini.

Hal itu ditegaskan oleh Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) kota Makassar, Endang Sari. Endang mengaku, pihaknya hanya tinggal menunggu pengumuman dari Mahkamah Konstitusi (MK) saja.

“Dekat-dekatmi itu waktunya. Awal bulan ini ji,” singkat Endang, Sabtu (2/1/2021) sore.

Awalnya, pengumuman dari MK sudah ditunggu sejak tanggal (31/12/2020) lalu. Akan tetapi, sampai hari ini belum ada. Sehingga jadwal penetapan harus diundur beberapa waktu.

“Sebenarnya kita tunggu pengumumannya tanggal 31 kemarin, tapi belum ada. Makanya kita undur. Yang jelas tiga hari pasca pengumuman MK, calon terpilih langsung kita tetapkan,” lanjut Endang.

Menanggapi hal ini, walikota Makassar terpilih di Pilwali 2020 lalu, Mohammad Ramdhan Pomanto, mengaku tidak melakukan persiapan yang wah. Ia hanya akan melakukan persiapan seperlunya saja.

Keterangan Danny Pomanto ini disampaikan oleh Juru Bicara pasangan terpilih berjargon ADAMA, Indira Mulyasari Paramastuti. Menurutnya, Danny-Fatma hanya melakujan persiapan seperlunya, tidak ada yang khusus.

“Pak Dany dan ibu Fatma biasa-biasa saja. Tidak ada persiapan khusus. Cuma seperlunya saja,” jelas Indira kepada Sulselekspres.com, Sabtu (2/1/2020) malam.

Lebih jauh Indira mengatakan, tidak adanya persiapan khusus itu juga termasuk dalam hal merombak struktur di jajaran Pemerintah kota (Pemkot) Makassar.

Indira mengatakan, struktur dan jajaran kepemimpinan di Pemkot Makassar tidak akan berubah. Kecuali, di perjalanan kepemimpinan Danny-Fatma ada yang dinilai tidak maksimal kinerjanya, maka sudah menjadi keharusan untuk dirombak.

“Untuk saat ini pak Danny dan bu Fatma belum bisa secara objektif menilai kinerja struktur-struktur di Pemkot Makassar. Jadi biarkan saja berjalan sampai nanti memang tiba waktunya ada hal-hal yang tidak sejalan, baru ada tindakan,” jelas Indira.

Dengan begitu, dipastikan tidak akan ada perayaan meriah dalam waktu dekat ini terkait menyambut datangnya hari penetapan Danny-Fatma sebagai pemimpin baru kota Makassar.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img