PINRANG, SULSELEKSPRES.COM – Bencana alam angin puting beliung yang disertai hujan lebat yang mengakibatkan beberapa rumah rusak berat, di Desa Jampue dan Kassie, Kecamatan Lanrisang, Kabupaten Pinrang, baru-baru ini.
Personil Yonif 721/Mks bersama Bupati Pinrang, H. Irwan Hamid, beserta rombongan Forkopimda, meninjau lokasi rumah warga yang terdampak.
Penjabat Sementara (Pjs) Komandan Brigade Infanteri (Brigif) 11/Badik Sakti, Kolonel Inf. Rahman Taleho menyampaikan, pihaknya menurunkan personel Yonif 721/Mks, untuk membantu proses evakuasi.
“Personel Yonif 721/Mks, membantu membersihkan dan membetulkan atap rumah milik masyarakat yang terdampak, guna membantu meringankan beban warga yang tertimpa bencana. Selain itu juga dengan gotong royong bersama warga masyarakat dapat memperkokoh kemanunggalan TNI Rakyat,” katanya.
Pihaknya turun bersama pemerintah dan Polri, merupakan bentuk kepedulian kami dalam menyikapi kejadian yang telah terjadi, selain dapat mengetahui kondisi secara langsung di lokasi.
“Kami juga akan membantu warga dalam memperbaiki rumahnya yang telah rusak dan sayapun mengajak masyarakat, untuk tetap selalu waspada menghadapi musim hujan yang di barengi dengan angin kencang, bahkan angin puting beliung,” ungkapnya.
Dengan kondisi cuaca yang tidak menentu cenderung ekstrim, pihaknya mengimbau masyarakat harus tetap waspada.
“Ada sekitar 53 rumah warga berdampak anging puting beliung, kehadiran personil Yonif 721/Mks bisa dapat membantu dan meringankan beban masyarakat,” tandasnya.



