
SULSELEKSPRES.COM – Batas waktu pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018, telah berakhir Senin (15/10/2018) hari ini.
Badan Kepagawaian Negara (BKN) mencatat, totol akun pelamar sebanyak 4,4 juta orang. Sedangkan total pelamar mencapai 3,4 juta orang.
“Total akun pelamar 4.410.228 orang. Total pelamar selesai daftar 3.470.567 orang,” bunyi keterangan tertulis BKN, dikutip dari detik.com, Senin (15/10/2018).
Untuk pelamar CPNS kategori umum tercatat ada 4,3 juta akun. Namun yang sudah selesai mendaftar sebanyak 3,4 juta orang.
Untuk CPNS formasi penyandang disabilitas, jumlah akun pelamar sebanyak 2.645 orang dan yang sudah selesai mendaftar sebanyak 1.559 orang.
Kemudian formasi putra/putri Papua jumlah akun pelamar CPNS mencapai 5.882 orang, sedangkan dari jumlah tersebut yang sudah selesai daftar sebanyak 3.198 orang.
“Formasi putra/putri Papua akun pelamar 5.882 orang. Pelamar selesai daftar 3.198 orang,” lanjut keterangan tersebut.
Untuk formasi diaspora, jumlah akun pelamar sebanyak 99 orang dan yang sudah selesai melakukan pendaftaran sebanyak 15 orang. Sedangkan, formasi atlet berprestasi belum ada yang melakukan pendaftaran.
Selanjutnya, untuk Formasi Honorer K2 jumlah akun pelamar sebanyak 8.707 orang dan pelamar yang sudah selesai daftar 8.570 orang.