26 C
Makassar
Tuesday, December 17, 2024
HomeRagamJokowi-Ma'ruf Terpilih, Para Gamers Akan Mendapat Wadah yang Layak

Jokowi-Ma’ruf Terpilih, Para Gamers Akan Mendapat Wadah yang Layak

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Calon presiden (Capres) Republik Indonesia nomor urut satu, Joko Widodo, menuturkan jika mereka terpilih menjadi presiden maka para gamers akan mendapat wadah yang layak.

Hal itu disampaikan Jokowi dalam sesi debat kandidat capres-cawapres final round di Hotel Sultan, Sabtu (13/4/2019) malam.

Jokowi menganggap peran anak-anak milenial, khususnya yang suka main game, memiliki peran yang vital dan memberikan kontribusi besar terhadap pendapatan negara.

“Tidak bisa dipungkiri dan tidak boleh dipandang sebelah mata bahwa pecinta game online seperti Mobile Legend, sudah memberikan kontribusi besar terhadap pendapatan negara,” ujar Jokowi.

Lebih lanjut Jokowi membeberkan data pendapatan yang masuk dari para gamers online di Indonesia.

“Tidak main-main, para gamers online memberikan kontribusi pendapatan negara hampir masuk kisaran dua trilliun rupiah. Sebab orientasi iklan sekarang lebih dominan ke game-game online,” terangnya.

Jokowi juga mengungkapkan akan memberikan ruang kepada para gamers untuk mengembangkan diri agar bisa bersaing di kancah internasional.

“Gamers akan kita wadahi sebaik mungkin. Mereka harus menjadi gamers profesional agar bisa bersaing di kancah internasional.”

“Mereka juga harus diperhatikan pada sisi kesehatannya, sebab untuk menjadi gamers profesional butuh latihan. Dalam latihan, gamers membutuhkan tenaga. Sehingga kesehatan mereka juga harus diperhatikan,” jelasnya.

Penulis : Widyawan Setiadi

spot_img
spot_img

Headline

spot_img