MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akan segera mengkhiri status dudanya setelah bebas dari penjara, Januari mendatang.
Adalah Bripda Puput Nastiti Devi menjadi pilihan Ahok untuk dijadikan pendamping. Belakangan diketahui kalau Bripda Puput merupakan seorang wanita muslim, berumur 21 tahun.
Baca: Mengenal Bripda Puput Nastiti Devi, Muslimah Cantik Calon Istri Ahok
Ahok sendiri diketahui merupakan seorang penganut Kristen. Jika Ahok dan Bripda Puput langgeng hingga pernikahan, bukan tidak mungkin akan terjadi pernikahan beda agama atau keyakinan.
“Yang menjodohkan Pak Djarot (Saiful Hidayat),” kata sahabat Ahok sekaligus Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi di gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (6/9/2018), dilansir dari Detikcom.
Baca Juga:
Bripda Puput Nastiti Devi Harus Izin Dan Sidang Untuk Menikah Dengan Ahok
Kisah Cinta Romantis Ahok dan Polwan Bripda PND, Bersemi dari Balik Jeruji
Intip Instagram Puput Nastiti Devi, Polwan Mantan Ajudan Veronica yang Kini Jadi Calon Istri Ahok
Penjelasan Ustadz Abdul Somad Soal Hukum Nikah Beda Agama
Jauh sebelum kabar rencana pernikahan Ahok dan Bripda Puput, Ustadz Abdul Somad (UAS) sudah pernah ditanya soal hukum nikah beda agama yang banyak terjadi di Indonesia. Ceramah ustadz Abdul Somad ini juga terlihat dalam sebuah video di Youtube berdurasi 2.10 menit. (nonton videonya dibawah).
Ceramah ini tidak spesifik membahas soal Ahok dan Bripda Puput. Ustadz Abdul Somad hanya berbicara secara umum soal pernikahan beda keyakinan.
Baca: Deklarasi 2019 Ganti Presiden, Ali Mochtar Ngabalin: Makan Itu Kau Punya Hastag
“Ditengah masyarakat kita banyak pasangan suami istri beda agama, Muslim-non muslim, bagaimana mereka menurut hukum Islam? Bagaimana sikap kita terhadap mereka,” kata UAS membacakan pertanyaan salah satu jamaah.
Menjawab itu, UAS kemudian menyampaikan sebuah potongan ayat dalam Al- Quraan.
“Jangan kau nikahkan anak gadismu kepada laki-laki non-muslim sampai dia beriman,”
“Laki-laki yang beriman lebih baik walupun dia muda hamba sahaya,” ujar UAS menerjemahkan ayat yang sebelumnya dia sampaikan.
Muslim menurut Ustadz Somad lebih baik dari pada non muslim walaupun ganteng, walaupun mengagumi.
Baca: Ali Mochtar Ngabalin: Belum Ada Serupiah Pun Uang Istana Saya Makan
“Begitu juga sebaliknya, laki-laki jangan kau menikahi perempuan kalau berbeda keyakinan. masalah bertetangga masalah satu kantor, sentuh hatinya dengan akhlak,” katanya lagi.
Diakhir video, UAS menegaskan adanya hukum dalam ajaran islam. “Kalau sudah masalah keyakinan, aqidah, tak ada tawar menawar,” pungkasnya.
Video ceramah ustadz Abdul Somad ini bisa dilihat disini.
https://youtu.be/nBGLxg91K_o
(*)