PINRANG, SULSELEKSPRES.COM – Calon Bupati Pinrang nomor urut satu Abdul Latif, menghadiri buka puasa bersama (bukber) di kediaman Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Pinrang, Syamsuri, di Kelurahan Laleng Bata, Kecamatan Paleteang, Kabupaten Pinrang, Senin (11/6/2018).
Bukber dihadiri Ketua DPD II Partai Golkar Pinrang, Darwis Bastama, beserta sejumlah pengurus, tokoh masyarakat, agama, serta ratusan masyarakat setempat. Dalam kesempatan, Abdul Latif dan Darwis Bastama pamer kemesraan.
BACA:Â Parpol Pengusung: BERSALAM Berhasil Tunjukkan Perbedaan SDM Dengan Kandidat Lain
Latif mengatakan, meski Ramadan tinggal beberapa hari lagi, namun hubungam silaturahmi harus tetap dipererat. Karena, kata dia, umat muslim bisa tetap kuat sampai saat ini karena bersatu dalam bingkai ukhuwah islamiah.
“Momen ini juga membuktikan bahwa Partai Golkar adalah partai yang kuat, solid serta komitman dan konsisten untuk memenangkan kandidat yang diusung. Itu merupakan suatu kesyukuran bagi kami,” katanya.
Sementara, Darwis Bastama mengungkapkan, Abdul Latif adalah pemimpin yang mengayomi masyarakat, dan memiliki kepribadian yang sangat mencerminkan pemimpin teladan.
“Tentu, Partai Golkar akan bekerja maksimal supaya BERSALAM dapat memenangkan Pilkada pada tanggal 27 Juni mendatang,” pungkasnya.