Home Headline Deportivo vs Barcelona: Meski imbang, Barca Sudah Dipastikan Juara

Deportivo vs Barcelona: Meski imbang, Barca Sudah Dipastikan Juara

0
Deportivo vs Barcelona: Meski imbang, Barca Sudah Dipastikan Juara

SULSELEKSPRES.COM – Laga antara Deportivo La Coruna melawan Barcelona Minggu (29/4/2018), bepotensi kuat sudah memastikan tim juara La Liga 2017-2018.

Bahkan, Barcelona tidak mesti menang dalam laga yang akan di gelar di Riazor, markas Deportivo ini. Cukup hasil imbang, Blugrana sudah bisa menggelar pesta juara.

Dilansir dari Bola.com, hingga pekan ke-34, Barcelona kukuh di puncak klasemen sementara La Liga dan mengumpulkan poin 83, unggul 11 angka dari Atletico Madrid di peringkat kedua, dan 12 angka dari Real Madrid diposisi ketiga.

Baca: Begini Ucapan Emosional Messi Atas Kepergian Iniesta

Dengan demikian, Barcelona hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan gelar juara dalam laga melawan Deportivo. Hasil imbang akan membuat La Blaugrana mengumpulkan poin 84, yang artinya tidak akan terkejar oleh Atletico Madrid dengan sisa tiga laga lagi.

https://twitter.com/FCBarcelona/status/990531547135598592

Jika tetap bisa menang atau minimal seri dalam laga ini, Barca akan mencatatkan rekor menjuarai La Liga tanpa terkalahkan.

“Kami telah bekerja keras semenjak pekan pertama dan kami memiliki banyak peluang, tidak hanya pertandingan besok saja. Namun, akan lebih baik jika kami mampu memenangi titel (di kandang Riazor),” kata Valverde.