Dennis Rodman dan Kim Jong-un
Persahabatan mantan bintang bola basket NBA, Dennis Rodman, dengan Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, menjadi bahan pembicaraan banyak kalangan.
Rodman pertama kali berkunjung ke Korut pada 2013, ketika Vice Media mengatur agar tim Harlem Globetrotters yang dibela Rodman mengadakan pertandingan eksibisi di negara itu.
BACA: Pep Guardiola Siap Hadapi Tantangan Dari Rivalnya
Sejak saat itu, Rodman sudah beberapa kali bertandang ke Korut dan berkali-kali pula dia bertemu Kim Jong-un yang dikenal penggemar olahraga bola basket.
Namun, Rodman dikritik karena menolak mengangkat topik soal pelanggaran HAM Korut.