MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama memberikan pesan dari dalam tahanan Mako Brimob soal isu kedekatannya dengan Puput Nastiti Devi.
Melalui akun media sosial yang diposting timnya pada Jumaat (7/9/2018), Ahok mencatat dua pesan khusus.
“Terkait opini pemberitaan yang beredar akhir-akhir ini, BTP mengatakan akan menjawab mengenai semua hal itu ketika bebas nanti,” tulisnya.
Pesan poin keduanya memberikan penegasan kalau Ahok sejauh ini masih taat kepada agama dan konsitusi. Hal ini sekaitam dengan ramainya pemberitaan soal Ahok akan jadi muallaf demi mempersunting Bripda Puput Nastiti Devi.
Baca Juga:
Nikah Januari, Ahok dan Bripda Puput Tepaut Usia 31 Tahun
Mengenal Bripda Puput Nastiti Devi, Muslimah Cantik Calon Istri Ahok
Kisah Cinta Romantis Ahok dan Polwan Bripda PND, Bersemi dari Balik Jeruji
“Yang pasti BTP yang sekarang masih sama seperti BTP yang dahulu, yang taat pada agama dan konstitusi dan saat ini BTP sedang belajar untuk belajar menjadi pribadi yang lebih baik bagi dirinya sendiri, keluarga dan masyarakat,” demikian isi pesan tersebut.
Diposting oleh Tim BTP
Ada pesan BTP dari Mako Brimob pic.twitter.com/OHLI8lKxuI
— Basuki T Purnama (@basuki_btp) September 7, 2018
Seperti diberitakan, Ahok akan segera mengkhiri status dudanya setelah bebas dari penjara, Januari mendatang.
Adalah Bripda Puput Nastiti Devi menjadi pilihan Ahok untuk dijadikan pendamping. Belakangan diketahui kalau Bripda Puput merupakan seorang wanita muslim, berumur 21 tahun.
Ahok sendiri diketahui merupakan seorang penganut Kristen. Jika Ahok dan Bripda Puput langgeng hingga pernikahan, bukan tidak mungkin akan terjadi pernikahan beda agama atau keyakinan.
“Yang menjodohkan Pak Djarot (Saiful Hidayat),” kata sahabat Ahok sekaligus Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, Kamis, (6/9/2018) lalu.
(*)