26 C
Makassar
Saturday, November 23, 2024
HomeParlemanHadiri Syukuran HUT Bhayangkara Ke–72, Begini Kata Ketua DPRD Sinjai

Hadiri Syukuran HUT Bhayangkara Ke–72, Begini Kata Ketua DPRD Sinjai

- Advertisement -

SINJAI, SULSELEKSPRES.COM – Ketua DPRD Sinjai, Abd Haris Umar didampingi Wakil Ketua I, Jamaluddin menghadiri Syukuran HUT Bhayangkara Ke 72 di Halaman Polres Sinjai, Jumat (13/7/2018).

Syukuran HUT Bhayangkara ini di hadiri pula Kajari Sinjai, Noer Adi SH,MH, Dandim 1424 Sinjai, Letkol Inf. Oo Sahrojat, Ketua Pengadilan Negeri, Abdullah Mahruz, Asisten Tata Pemerintahan setdakab Sinjai, A. Halilintar Badong, Kepala Perangkat Daerah, Tokoh masyarakat, Agama, Kepala Desa serta Bhyangkari dan Persit Kodim 1424 Sinjai.

Kapolres Sinjai, AKBP Ardiansyah dalam sambutannya mengungkapkan terima kasih terhadap peran seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban (kamtibmas) Pilkada berjalan aman sampai saat ini. Dia berharap kerjasama ini terus di pertahankan dan semakin ditingkatkan kedepannya.

“Mewakili segenap jajaran Polres Sinjai, kami mengucapkan terima kasih terhadap seluruh masyarakat terkhusus pemkab Sinjai, atas partisipasi kondisi Pilkada yang aman dan terkendali,” pungkasnya.

BACA: DPRD Sinjai Gelar Rapat Pleno Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2017

Melalui kesempatan ini, Ardiansyah juga menyampaikan saat ini kondisi atau status keamanan di Kabupaten Sinjai pasca Pilkada 2018, masih dalam kategori zona hijau.

Sementara itu Bupati Sinjai yang dalam kesempatan ini di wakili Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai, Drs. Akbar M.Si dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada jajaran Kepolisian HUT Bhayangkara ke 72, Polres sinjai Sebagai Bhayangkara Negara telah membarikan kontribusi yang besar untuk masyarakat Kabupaten Sinjai.

“Berbagai keberhasilan yang telah di torehkan kepada kabupaten sinjai dalam memberikan sumbangsi dan keamanan masyarakat, Hukum dan Pengayoman masyarakat, Kepolisian bukan lagi institusi yg di takuti oleh masyarakat melainkan menjadikan Polri saat ini menjadi sahabat masyarakat dan mitra yang baik,” ungkapnya.

Pemerintah Daerah berharap agar jajaran polres dapat semakin mengoptimalkan misinya terkhusus memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat sinjai dan dapat menjadi lebih dekat dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban kabupaten sinjai serta harus lebih rensponsip dengan kepekaan terhadap situasi yg telah terjadi di Kabupaten Sinjai.

Hal senada disampaikan Ketua DPRD Sinjai, Abd Haris Umar yang ditemui mengungkapkan sinergitas dan kebersamaan antara Polres dan Pemkab Sinjai begitu baik, hanya saja masih perlu ditingkatkan lagi khususnya dalam menjaga keamanan.

Meski demikian, Ketua DPRD Sinjai tetap menegaskan bahwa keamanan adalah tanggungjawab semua elemen masyarakat.

“Selamat hari Bhayangkara ke-72, persoalan keamanan persoalan kita semua, dan itu harus ditopang oleh Polres Sinjai selaku promotor keamanan di masyarakat,” jelasnya.

Acara syukuran ini di rangkaikan dengan penyerahan hadiah juara lomba Adzan, Tadarruz Al-Qur’an dan Da’i cilik serta Da’i Kamitbmas.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img