MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pascataklukkan tamunya maung Bandung, hanya butuh waktu sehari, Juku Eja bakal kembali berangkat untuk melakoni laga tandang melawan Bhayangkara FC di stadion Patriot Bekasi, kamis (19/10/2017) 19.30 WIB malam.
Kendati demikian, pasukang Ramang harus menerima kenyataan negatif yakni Rizky Pellu, Ferdinand Sinaga dan Titus L Jhon Bonai. Baka absen, Pellu dan Ferdinand kena sanksi akumulasi kartu kuning, sementara Tibo kabarnya tengah cedera.
Dari daftar 18 nama pemain yang dibawa Ke Bekasi hari ini, Selasa (17/10/2017) tidak ada nama ketiga pemain tersebut. Meski begitu, Pelatih Robert Rene Alberts tidak ingin khawatir. Menurutnya inilah resiko dari sepakbola.
”Tidak ada masalah, kita persiapkan pemain lainnya untuk mengisi kekosongan itu,”ujar Robert.
Posisi Rizky sendiri bakal diisi oleh M.Arfan yang Ridwan Tawainella, Sementara di lini depan, untuk mengantisipasi absennya Ferdinand dan Tibo, Robert punya. M Rahmat, Ghozali Siregar hingga Pavel Purishkin.
Secara khusus, pelatih berkebangsaan Belanda itu memuji Pavel Purishkin selaku pencetak gol kemenangan atas Persib. Robert juga memberi kredit khusus ke gelandang PSM, Rizky Pellu.
Pemain PSM yang berangkat menuju Bekasi kontra Bhayangkara FC :
1. Rivki Mokodompit
2. Deni Marcel
3. Hamka Hamzah
4. Ardan Aras
5. Steven Paulle
6. Wiljan Pluim
7. Marc Klok
8. Pavel Purishkin
9. M. Rahmat
10. Zulham Zamrun
11. Ridwan Tawainella
12. Gozali Siregar
13. Hendra Wijaya
14. Reva Adi Utama
15. Zulkifli Syukur
16. Wasyiat Hasbullah
17. M. Arfan
18. Syamsul Haeruddin