28 C
Makassar
Wednesday, June 26, 2024
HomeRagamIni Risiko Makan Cokelat Kebanyakan

Ini Risiko Makan Cokelat Kebanyakan

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COMĀ – Cokelat memang menjadi salah satu makanan ringan yang paling banyak digemari. Namun, meski Anda penggemar berat Cokelat, harus membatasi dalam mengonsumsinya.

Meski belum terbukti sepenuhnya, sebaiknya Anda membatasi konsumsi cokelat per harinya. Pasalnya, cokelat yang ada di pasaran mengandung banyak sekali bahan tambahan. Bahan tambahan ini tentu tidak baik untuk tubuh jika dimakan terlalu banyak. Beberapa masalah kesehatan yang bisa muncul akibat makan cokelat kebanyakan dilansir dariĀ hellosehat.com, yaitu:

1. Berat Badan Naik

Makan banyak cokelat mungkin tidak menyebabkan jerawat, tetapi tak menutup kemungkinan dapat membuat Anda kegemukan. Pasalnya, cokelat mengandung kalori yang cukup tinggi karena kandungan lemak dan gula di dalamnya. Untuk menghindarinya, makanlah cokelat dalam batas wajar dan pilih jenis dark chocolate yang lebih sehat.

2. Kerusakan Gigi

Cokelat mengandung gula yang cukup tinggi. Jumlah gula yang tinggi dalam makanan bisa menyebabkan masalah gigi seperti penyakit gusi dan gigi berlubang. Jika Anda tak rajin membersihkannya, bisa-bisa gigi mudah berlubang akibat makan cokelat terlalu banyak.

(Rahmi Djafar)

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img