24 C
Makassar
Wednesday, July 3, 2024
HomePSMKuasai Puncak Klasemen Grup H, Posisi PSM Makassar Belum Aman

Kuasai Puncak Klasemen Grup H, Posisi PSM Makassar Belum Aman

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar terbukti berhasil mengalagkan Kaya FC Iloilo di Stadion Panaad, Filipina, markas Kaya FC lewat skor akhir 2-1.

Berkat kemenangan tersebut PSM Makassar berhak naik ke puncak klasemen sementara grup H Piala Asia 2019 dengan koleksi delapan poin.

Meski begitu, tim besutan Darije Kalezic ini ternyata belum aman dari kegagalan. Pasukan Ramang masih bisa saja terperosok dan gagal masuk ke babak selanjutnya.

BACA: Inilah Tiga Rekor PSM di Laga Kontra Kaya FC Iloilo

Hal ini dikarenakan selisih poin diantara tim-tim yang ada di grup H masih sangat kompetitif. Hanya Lao Toyota saja yang dipastikan tersingkir dan saat ini terdampar di dasar klasemen grup H karena hanya mengoleksi satu poin.

Akan tetapi Home United yang duduk dinposisi kedua dan Kaya FC di posisi ketiga masih memiliki peluang besar untuk menyalip Juku Eja ke babak selanjutnya.

Saat ini Home United mengileksi tujuh poin dan Kaya FC mengoleksi lima poin. Dengan begitu, kedua tim di bawah PSM ini masih berpeluang lolos karena laga masih menyisakan dua pertandingan.

BACA: PSM Makassar Tundukkan Kaya FC di Kandang Sendiri, Ini Rahasianya

Jika kedua tim berhasil menyapu bersih dua laga sisa dengan kemenangan, dan PSM kalah terus sampai akhir babak penyisihan grup, maka bisa dipastikan PSM tidak akan lolos ke babak selanjutnya.

Akan tetapi PSM memiliki modal bagus di laga selanjutnya. PSM akan menjamu Home United di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat pada 30/4/2019 mendatang.

Ini menjadi peluang bagus bagi Pluim dan kolega karena pada pertemuan sebelumnya mereka bermain imbang 1-1 di markas Home United.

Jika PSM berhasil mengamankan semua laga sisa dengan kemenangan, maka bisa dipastikan mereka akan melaju ke babak selanjutnya.

Penulis : Widyawan Setiadi
spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img