28 C
Makassar
Wednesday, June 26, 2024
HomeNasionalLuncurkan Buku, Indonesia Sorot Penguatan Peran Negara Anggota Tidak Tetap

Luncurkan Buku, Indonesia Sorot Penguatan Peran Negara Anggota Tidak Tetap

- Advertisement -

JAKARTA, SULSELEKSPRES.COM – Kementerian Luar Negeri meluncurkan Buku Presidensi Indonesia pada Dewan Keamanan PBB, Jumat (16/8/2019), di Kementerian Luar Negeri Jakarta.

“Presidensi Indonesia pada Dewan Keamanan (DK) PBB merupakan perwujudan kepemimpinan Indonesia pada tingkat internasional,” ujar Direktur Jenderal Kerja Sama Multilateral (Dirjen KS Multilateral) Kemlu, Febrian A. Ruddyard, dilansir dar situs resmi Kemlu.

Diskusi Publik tersebut diselenggarakan dalam rangka Peluncuran Buku Kegiatan dihadiri oleh peserta yang terdiri atas sejumlah Pejabat Kemenlu RI, Perwakilan Kementerian/Lembaga terkait, Dubes negara anggota DK PBB, perwakilan think tank dan akademisi, serta media.

Buku tersebut merupakan dokumentasi sekaligus bentuk akuntabilitas publik mengenai seluruh aspek pelaksanaan Presidensi Indonesia yang memuat pernyataan resmi dan kumpulan foto kegiatan yang telah diselenggarakan Indonesia selama Presidensi DK PBB. Selain itu, upaya diseminasi Presidensi dimaksud juga ditujukan untuk menjadi institutional memory, yang akan berguna bagi Keanggotaan Tidak Tetap DK PBB Indonesia di masa mendatang.

Kepemimpinan Indonesia saat Presidensi DK PBB merupakan wujud nyata kontribusi Indonesia dalam memperbaiki tata kerja DK PBB sebagai anggota Tidak Tetap DK PBB. Hal tersebut ditegaskan oleh Dirjen KS Multilateral dalam paparannya saat Diskusi Publik bersama Duta Besar Belgia dan Afrika Selatan, serta Bapak Teuku Rezasyah dari Universitas Padjajaran. Diskusi yang mengusung tema “Peran Anggota Tidak Tetap DK PBB: Pembelajaran dari Presidensi Indonesia” mengedepankan peran negara anggota Tidak Tetap DK PBB dalam perbaikan tata kerja DK PBB.

“Tantangan yang dihadapi negara anggota Tidak Tetap DK PBB beragam dan sistematis. Namun, hal tersebut tidak seharusnya menghalangi negara anggota Tidak Tetap DK PBB untuk membangun visi bersama”, lebih lanjut disampaikan Dirjen KS Multilateral. Pada kesempatan yang sama, Dirjen Kerja Sama Multilateral juga menyampaikan apresiasi terhadap dukungan berbagai pemangku kepentingan di tanah air selama Presidensi Indonesia di DK PBB. Untuk ke depan, diharapkan sinergi dan kerja sama yang erat guna mendukung masa keanggotaan Indonesia di DK PBB.

Presidensi Indonesia pada bulan Mei 2019 mengangkat tema “Menabur Benih Perdamaian” dan telah menorehkan kontribusinya dalam upaya memajukan perdamaian dan keamanan internasional. Tidak hanya melalui rangkaian kegiatan “signature events”, namun kontribusi Indonesia juga tercermin melalui upaya perbaikan tata kerja (working methods) DK PBB. Pemajuan perbaikan tata kerja telah dilakukan Indonesia melalui penyelenggaraan Informal Sofa Talk yang terinspirasi konsep musyawarah dan Regional Wrap Up Session” yang mengedepankan kebersamaan.

Kegiatan Diskusi Publik dan Peluncuran Buku ini diselenggarakan bertepatan dengan momentum HUT RI dan HUT Kemlu ke-74.

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img