31 C
Makassar
Saturday, June 29, 2024
HomeMetropolisTiga Bulan Satpol PP Tak Terima Gaji, Nurdin Abdullah: Itu Kebiasaan Lama

Tiga Bulan Satpol PP Tak Terima Gaji, Nurdin Abdullah: Itu Kebiasaan Lama

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM– Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) H.M Nurdin Abdullah menanggapi, terkait gaji Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), yang hingga bulan ke tiga (Maret) tahun 2019, belum sampai ke kantong honorer Satpol PP.

Kata Nurdin Abdullah, faktor yang memicu tidak adanya gaji honorer Satpol PP, karena kebiasaan lama yang ada di Pemerintah Provinsi Sulsel.

“Ini kan kebiasaan lama, makanya kita harus perbaiki,” tukasnya, di Kantor Gubernur Sulsel, Jl. Urip Sumoharjo Makassar, Selasa (18/3/2019).

BACA: Dewan Sebut Sudah Tiga Bulan Satpol PP Tak Terima Gaji

Gubernur Sulsel mengakui, setiap memasuki awal tahun, gaji para honorer di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel kerap terjadi penghambatan.

“Biasanya awal tahun itu begitu, disini (pemprov sulsel), tapi kita mulai perbaiki sistemnya,” lanjutnya.

Karena itu, Mantan Bupati Bantaeng dua periode tersebut berjanji, bakal menghilangkan kebiasaan seperti itu, sehingga tahun depan gaji para honorer yang bekerja di lingkup pemprov Sulsel dapat terjamin.

“Tahun depan InshaAllah, tidak akan ada lagi seperti itu,” tegasnya.

Penulis : Efrat Syafaat Siregar

 

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img