25 C
Makassar
Saturday, December 14, 2024
HomeDaerahHasruddin Husain Siap Ikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan di KPU RI

Hasruddin Husain Siap Ikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan di KPU RI

- Advertisement -

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Tahapan rekrutmen seleksi calon anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Selatan telah selesai. Itu berdasarkan Pengumuman Nomor 039/TIMSELPROV.GEL.1-Pu/04/73/2023 per tanggal 24 maret 2023. Tentang Hasil Seleksi Calon Anggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan Periode 2023-2028.

14 nama telah diumumkan dan telah dikirim ke KPU RI. Salah satunya, Alumni Unversitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar, Hasruddin Husain dari Ajatappareng.

Hasruddin mengatakan, sebagai salah satu peserta yang lolos, ia menyatakan siap melanjutkan pengabdian yang lebih besar untuk menjadi komisioner KPU Sulsel Periode 2023-2028.

Alumni S1 Fakultas Hukum Unhas angkatan 1992 ini yakin akan berkontribusi secara penuh dalam menyelenggarakan pelaksanaan Pemilu 2024 dan Pemilihan 2024.

Apalagi, Hasruddin sudah mempunyai pengalaman yang mumpuni. Ia telah menjadi komsioner Dua periode di Kota Parepare untuk tahun 2013-2018 sebagai Kordiv Divisi Hukum. Kini Periode 2018-2023 dipercaya menjadi Ketua KPU Kota Parepare.

“Alhamdulillah, nama saya masuk dalam 14 besar. Dan, Insya Allah saya siap untuk menjalani tes selanjutnya yang akan dilakukan KPU RI,” katanya.

Berlatarbelakang Ilmu hukum S2 Jurusan Tata Negara yang diraihnya di Universitas Muslim Indonesia (UMI) pada 2018, tentunya juga sangat mendukung tugas-tugasnya kelak.

Untuk diketahui, jumlah pendaftar melalui SIAKBA, calon anggota KPU Sulsel awalnya 978 orang. Namun hanya 70 pendaftar yang lolos tahap seleksi administrasi yang dilanjutkan dengan tes tertulis dan psikotest menghasilkan 28 orang dan kemudian dilakukan tes kesehatan dan wawancara kepada 28 orang peserta seleksi yang akhirnya menghasilkan 14 besar calon komisioner KPU Sulsel.

Berikut, 14 nama calon anggota KPU Sulsel yang lulus pada tes kesehatan dan wawancara dan akan megikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan.

1. Abd Azis

2. Abdul Thayyib Wahid Ramli

3. Ahmad Adiwijaya

4. Andi Tenri Sampeang

5. Ernida Mahmud

6. Fatmawati

7. Hasbullah

8. Hasruddin Husain

9. Marzuki Kadir

10. Muhammad Naim

11. Muhammad Yusuf AR

12. Romy Harminto1

13. Tasrif

14. Upi Hastati

spot_img
spot_img

Headline

spot_img