24 C
Makassar
Sunday, April 27, 2025
HomeTopikBukan Cuman Gaji ASN, Rp30 Miliar Yang Tenggelam Juga Untuk Dana Bos

Bukan Cuman Gaji ASN, Rp30 Miliar Yang Tenggelam Juga Untuk Dana Bos

PenulisM. Syawal
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Kapal KM Lestari Maju yang membawa uang sebanyak Rp30 miliar ternyata bukan hanya untuk gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) saja tapi juga dana Bos.

Direktur Utama Bank Sulselbar, Muhammad Rahmat, mengatakan bahwa uang yang tenggelam bersama karamnya KM Lestari Maju itu bukan hanya gaji 13 ASN tapi juga dana Bos untuk sekolah.

“Uang yang Rp30 miliar itu untuk perencanaan gaji 13 dan dana BOS,” katanya, saat dikonfirmasi wartawan Sulselekspres.com, Selasa (3/7/2018).

BACA JUGA: 
Ini Penyebab Tenggelamnya KM Lestari Maju di Selayar
Rp 30 Miliar Gaji ASN di Selayar Karam Dilaut
Korban Meninggal Dunia KM Lestari Maju Naik Jadi 12 Orang

Sebelumnya, Kapal KM Lestari Maju karam di perairan Kepulauan Selayar sekitar pukul 13.40. Kapal tersebut tenggelam setelah berjalan 30 menit dari pelabuhan di Bulukumba.

Kapal yang mengangkut sekitar 139 orang penumpang dan belasan kendaraan bermotor tersebut karam bersama uang senilai Rp30 miliar.

Dari informasi terakhir tenggelammya kapal reguler rute Bulukumba menuju Selayar itu memakan korban 12 jiwa.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img