BONE, SULSELEKSPRES.COM – Menyambut Ramadan 2019. Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bone yang diinisiasi oleh Polres Bone menggelar Takbligh Akbar dan Dpa Bersama dengan menghadirkan Ustadz Das’ad Latif di Lapangan Tenis Merdeka Watampone, Sabtu (4/5/2019).
Kapolres Bone AKBP Muhammad Kadar Islam Kasim, S.I.K selaku Ketua Panitia Tabligh Akbar mengatakan, tujuan dari kegiatan ini untuk mengungkapkan rasa syukur karena kita baru saja melewati pesta demokrasi dengan Aman dan Damai.
“Selain sebagai ungkapan rasa syukur kita, tabligh akbar juga dirangkaikan Doa bersama dalam menyambut Bulan Suci Ramadan dan semoga Kabupaten Bone ini kita doakan senantiasa mendapatkan keberkahan dari Allah SWT,” katanya.
BACA: Polres Bone Gelar Dzikir dan Tabligh Akbar bersama Ustadz Das’ad Latif
Ditempat yang sama Bupati Bone HA.Fahsar Mahdin Padjalangi mengungkapkan, bahwasanya kita merasakan kesejukan semenjak hadirnya ide-ide Kapolres Bone dalam menggelar Tabligh Akbar dan kegiatan Islami lainnya.
“Berkat ide dari bapak Kapolres Bone suasana semakin sejuk karna bisa melaksanakan kegiatan seperti ini” ungkap Bupati Bone dua periode ini.
Penulis: Yusnadi