MAKASAR, SULSELEKSPRES.COM – Setelah membuka rute baru Makassar, Palopo dan Makassar Selaya, PT Garuda Indonesia, Tbk menggelar nonton bareng (nobar) film “Avengers Infinity War di Studio XXI Mall Ratu Indah (MARI) jalan Sam Ratulangi, Sabtu (28/2018).
Vice President PT Garuda Indonesia area Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua (Reginal 4), I Wayan Supatrayasa mengatakan Garuda Indonesia mengapresiasi mitra usaha Garuda Indonesia dan sponsor atas kontribusi terhadap penyelenggaraan Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) phase I di tahun 2018 ini.
“Acara seperti ini sudah menjadi agenda rutin dari Garuda Indonesia dengan tujuan untuk mengeratkan hubungan silaturahmi antara para agen dan mitra sponsor,” ujarnya.
BACA: Garuda Indonesia Resmi Terbang ke Selayar
Lanjut Wayan yang juga mantan GM GA Seoul mengatakan, travel agen itu telah menjadi mitra yang baik, membantu menjual dan komunikasikan produk kami sehingga ucapan terima kasih tiada henti kami ucapkan kepada mereka atas dukungan terhadap perkembangan Garuda Indonesia,”papar I Wayan.
Usai nobar tidak terlupakan dengan penyerahan reward untuk travel agent terbaik dalam melakukan penjualan tiket Garuda Indonesia saat GATF lalu. Dan yang terpilih sebagai penerima reward adalah Dewi Wisata. Selain itu, acara Nobar juga selalu ditutup dengan pengundian dua tiket gratis pulang pergi yang kali ini adalah Makassar- Palopo, dan Makassar- Selayar sebagai rute terbaru saaat ini.
“Jadi mereka kita undang untuk nonton bareng dengan manajemen Garuda sekaligus penyerahan reward kepada travel yang melakukan penjualan tertinggi di GATF lalu. Kami selalu menjaga sinergi yang baik kepada para mitra usaha dan pihak pendukung lainnya,” ujar I Wayan.
Terkait GATF ke-2 2018 nanti, Wayan menyebutkan akan digelar pada Oktober mendatang, dan berharap bisa melebih target seperti GATF sebelumnya.
Penulis: Rahmi Djafar