Idul Adha 2017, Gerakan Berbagi Nasi Makassar Potong Satu Ekor Sapi

 

Idul Adha 2017, Gerakan Berbagi Nasi Makassar Potong Satu Ekor Sapi

Pemotongan satu ekor sapi dilakukan usai menggelar shalat ied, yang sekaligus dilakukan di tempat pembagian daging kurban di perkampungan pemulung, Jalan Adhyaksa Baru lorong 3, Kecamatan Panakukkang, Kota Makassar. Di wilayah tersebut anak muda penggerak Berbagi Nasi Makassar ini membagikan sebanyak 50 kupon kepada warga setempat.

Setiap tahun dalam kurun 4 tahun terakhir, gerakan Berbagi Nasi Makassar intens mendatangi kampung pemulung di Jalan Adhyaksa untuk membagikan daging kurban. Menurut Ibu shifa salah satu warga kampung pemulung, bersyukur gerakan Berbagi Nasi bisa membagikan daging qurban diwilayah tersebut, pasalnya dikampung mereka jarang ada yang berkurban.

“Kami bersyukur ada anak-anak muda dari berbagi nasi makassar bisa berbagi daging kurban di kampung ini, karena sebagian dari warga yang ingin mendapatkan daging kurban harus mendatangi tempat orang yang berkurban,” ungkap ibu shifa.

Gerakan Berbagi Nasi Makassar telah berdiri sejak tahun 2013 yang diinisiasi oleh anak-anak muda di Kota Makassar melalui media sosial. Penggerak atau biasa di sebut “pejuang nasi” Berbagi Nasi Makassar ini intens membagikan nasi bungkus kepada orang-orang yang kurang beruntung di setiap akhir pekan.