26 C
Makassar
Saturday, November 23, 2024
HomeNasionalIsrael Terus Serang Gaza, Indonesia dan Negara ini Bakal Lakukan Pertemuan Darurat

Israel Terus Serang Gaza, Indonesia dan Negara ini Bakal Lakukan Pertemuan Darurat

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Pemerintah Republik Indonesia terus mengupayakan berbagai upaya diplomatik demi menghentikan serangan Israel terhadap Palestina.

Menteri Luar Negeri RI Retno Lestari Priansari Marsudi diketahui menelepon menlu sejumlah negara, termasuk Turki, untuk merespons tindakan Negeri Zionis.

“Berbicara via telepon dengan FM (Foreign Minister) Palestina, Riyad Al-Maliki (14/05). Menyampaikan dukungan penuh Indonesia kepada rakyat Palestina. Agresi Israel termasuk serangan keji di Gaza harus dihentikan,” ujar Retno dalam akun resmi Twitter-nya, dikutip Sabtu (15/5/2021).

Dalam sambungan telepon dengan Menteri Luar Negeri Turki Mevlüt Çavuşoğlu, Retno menjelaskan İndonesia dan Turki mulai mempersiapkan untuk membuat pertemuan darurat Tingkat Menlu Open-Ended melalui Komite Eksekutif Organisasi Kerja Sama Islam/OKI (Organisation of Islamic Cooperation/OIC).

Sementara itu, dengan Menlu Yordania Ayman Safadi, Retno bertukar pesan dan memiliki pandangan yang sama, bahwa serangan Israel terhadap rakyat Palestina harus segera diakhiri.

Sementara dalam komunikasinya dengan Menlu Malaysia Hishammuddin Hussein, Retno bilang kalau RI dan Malaysia mengutuk serangan terhadap masyarakat Palestina di Jalur Gaza. Kedua negara juga menyerukan agar Israel segera menghentikan agresinya di seluruh wilayah Palestina.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img