26 C
Makassar
Sunday, April 27, 2025
HomeMetropolisJelang HUT Ke-72 Jalasenastri, Korcab VI DJA II Gelar Aksi Donor Darah

Jelang HUT Ke-72 Jalasenastri, Korcab VI DJA II Gelar Aksi Donor Darah

PenulisM. Syawal
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Jalasenastri yang akan diperingati pada 27 Agustus 2018 mendatang. Korcab VI Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II melaksanakan donor darah di ruang Urikes Dinas kesehatan (Diskes) Lantamal VI, Kamis (23/08/2018).

Donor darah tersebut mengangkat tema “Jalasenastri Bertekad Mengedepankan Kepedulian Sosial, Pendidikan Anggota yang Berkualitas serta Kesejahteraan Keluarga Prajurit Guna Menciptakan Ketahanan Keluarga sebagai Landasan Ketahanan Bangsa”.

BACA: Tingkatkan Kerjasama, Basarnas Makassar Kunjungi Pangkoops AU II

Ketua Korcab VI DJA II, Risanti Dwi Sulaksono, mengatakan, kegiatan amal donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan sosial untuk menyambut Hari Ulang Tahun ke-72 Jalasenastri.

“Donor darah adalah wujud partisipasi aktif dan kepedulian Korcab VI DJA II terhadap sesama dan hasil dari kegiatan ini dapat membantu PMI dalam mengumpulkan dan menjaga persediaan darah bila suatu waktu dibutuhkan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Dia menambahkan, donor darah tersebut terlaksana atas kerjasama Korcab VI DJA II dengan Diskes Lantamal VI dan Unit Tranfusi Darah (UTD) Provinsi Sulawesi Selatan.

Dari aksi sosial ini Korcab VI DJA II berhasil mengumpulkan 30 kantong darah dari para pendonor yang terdiri dari anggota Jalasenastri Korcab VI DJA II, perwakilan Kowal dan PNS putri Lantamal VI.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img