SOPPENG, SULSELESKPRES.COM – Kecamatan Marioriawa, berhasil meraih juara satu pada lomba sepak takraw di Kabupaten Soppeng. Lomba tersebut dalam rangka memperingati hari olahraga nasional.
Camat Marioriawa A Muh. Rasyidi mengatakan, pada partai final lomba sepak takraw mempertemukan Marioriawa 1 VS Marioriawa 2.
BACA JUGA:
Atlet Asian Games Dari Sulsel, Bawa Pulang 2 Emas, 4 Perak, dan 8 Perunggu
Supriansah Pamer Harmonisnya dengan Bupati Soppeng di Hadapan Danny
“Tim Marioriawa 1 berhasil keluar sebagai juara satu, setelah mengalahkan Marioriawa 2,”ujarnya, Kamis (6/9/2018)
Sebelum masuk final, Marioriawa 1 berhasil mengalahkan Kecamatan Lalabata, dan Marioriawa 2 mengalahkan Kecamatan Ganra.
Selain lomba sepak takraw, A Rasyidi juga optimis bisa juara pada lomba futsal dan bulutangkis.