25 C
Makassar
Sunday, April 27, 2025
HomeNasionalMayor Irianto Tak Diperiksa Sendirian Soal Makian Rasial Papua, Tapi...

Mayor Irianto Tak Diperiksa Sendirian Soal Makian Rasial Papua, Tapi…

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Insiden penggerebekan asrama mahasiswa Papua di Malang, Surabaya beberapa waktu lalu berbuntut panjang.

Saat terjadi pengepungan asrama, oknum Aparat diduga melakukan tindakan diskriminasi, melontarkan makian rasial kepada mahasiswa Papua  hingga menimbulkan kerusuhan di berbagai daerah beberapa waktu belakangan.

Kini, dugaan pelaku sementara terhadap insiden tersebut dialamatkan kepada Danramil 0831/02 Tambaksari Mayor Inf NH Irianto bersama sejumlah anggotanya.

Irianto akhirnya dinonaktifkan sementara dari jabatannya, sebagai syarat untuk menjalani pemeriksaan sementara.

Tapi, menurut Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI R Wisnoe Prasetja apabila Irianto tidak terbukti, ia bisa bertugas kembali.  “Nanti apabila memang tidak terbukti kita akan aktifkan lagi,” ujarnya dilansir dari detikcom, Sabtu (24/8/2019).

Mayjen Wisnoe menegaskan, pemeriksaan tidak hanya dilakukan terhadap Mayor Irianto dan anggotanya, tapi juga terhadap pihak-pihak lain yang berada di lokasi saat kejadian.

Hingga saat ini pemeriksaan masih dilakukan. Dia menegaskan belum tentu Mayor Irianto terlibat dalam kejadian makian rasial di asrama mahasiswa Papua tersebut.

“Dia diperiksa dalam rangka sebagai Danramil yang kejadian waktu itu ada di lokasi itu. Itu kan juga banyak orang itu pada saat kejadian itu, ada ormas, ada muspika, itu kita mintai keterangan,” jelasnya.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img