24 C
Makassar
Wednesday, March 19, 2025
HomeHeadlineMengulik Jejak Karir Francisco Torres, Striker Bidikan PSM Makassar

Mengulik Jejak Karir Francisco Torres, Striker Bidikan PSM Makassar

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pasca menjuarai Krating Daeng Piala Indonesia 2018, PSM Makassar tampaknya belum puas dengan performa pemain di lini depan.

Terlebih lagi saat ini PSM hanya menyisakan satu striker saja menyusul absennya Guy Junior dan Ferdinand Sinaga.

Kondisi tersebut semakin dilema karena striker yang menjadi tumpuan harapan PSM di awal musim ini, Eero Markkanen, gagal menunjukkan konsistensi impresifnya bersama Juku Eja.

Dengan kondisi seperti itu, PSM Makassar dirumorkan gencar mencari pemain yang berposisi sebagai striker. Dan saat ini PSM santer dikaitkan dengan penyerang Badak Lampung, Francisco Torres.

Hal itu mungkin saja terjadi, sebab penampilan impresif dan ketajaman Torres menjadi salah satu poin yang sangat dibutuhkan PSM saat ini.

Sejauh ini, Torres telah bermain 10 laga bersama Perseru Badak Lampung dan mampu berkontribusi dalam enam gol Badak Lampung. Striker 29 tahun tersebut sukses mengemas empat gol serta dua assist.

Pemain kelahiran Baturite, Brazil, (3/9/1989) silam tersebut juga sudah melewati berbagai rintangan bersama klub-klub profesionalnya.

Baca juga:

Profil dan Karir Firza Andika, Pemain Baru PSM Makassar

Rumor Transfer PSM Makassar: Francisco Torres Gabung, Markkanen Out

Gabung PSM, Firza Andika: Saya Akan Membela Sepenuh Hati

Sepanjang catatan karirnya yang tercatat dalam dunia sepakbola, pemain bernama lengkap Francisco Wagsley Rodrigues de Sousa Filho itu mengawali karir profesional pada tahun 2011.

Hal unik lainnya yang dimiliki striker Brasil tersebut adalah pernah bermain di tiga benua berbeda, yaitu Amerika, Eropa, dan tentunya benua Asia.

Di Amerika, Torres pernah meniti karir bersama Klub Amerita Latin, tepatnya di negara asalnya Brasil Sao Luiz-RS, Horizonte, dan Treze FC.

Di Eropa, Torres sempat nerumput di tiga negara berbeda bersam FC Kuusankoski (Finlandia), MYPA (Finlandia), Mikkelin (Finlandia), C. Piatra Neamt (Rumania), dan GAIS (Swedia).

Sementara untuk benua Asia, striker berpostur 183 cm tersebut pernah berseragam Al-Wehdat (Jordania), Al-Jahra FC (Kuwait), Al-Nasr (kuwait), Al-Orooba (Uni Emrats Arab), dan kini Perseru Badak Lampung.

Jika PSM berhasil mendaratkan Torres di Mattoanging, maka gal tersebut adalah keputusan yang tepat. Sebab ketajaman Torres sudah terbukti. Dirinya pernah mengemas  33 gol bersama Mikkelin Palloilijat pada musim 2013/2014.

Kemudian dirinya juga pernah meraih gelar juara bersama tim asal Jordania, Al-Wehdat, pada kampanye musim 2015/2016 lalu.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img