MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM -TK Islam Athirah Bukit Baruga menyambut anak didik baru di Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sejak hari Selasa (12/7/2022).
Kegiatan yang berlangsung secara full luring setelah masa pandemi menjadi penyemangat tersendiri bagi guru maupun orang tua anak didik. selama 1 Pekan pembelajaran, anak didik mengikuti berbagai aktivitas seru yang sudah disiapkan oleh para guru TK Islam Athirah Bukit Baruga.
Koordinator kegiatan Asmiaty, S.Pd. menjelaskan materi yang perlu disampaikan kepada anak didik di masa MPLS.
“Kegiatan MPLS ini termasuk,Pengenalan guru dan kelas, aturan kelas, dan yang terpenting ialah bagaimana membangun sosialisasi anak dengan lingkungan sekolahnya.
lebih lanjut Asmiaty, S.Pd mengungkap berbagai kegiatan seru yang disiapkan untuk anak didik.
“Kami sudah siapkan kegiatan sesuai dengan minat anak antara lain senam bersama, memukul pinata hingga lepas balon bersama sebagai penutup rangkaian kegiatan MPLS,”. Ungkap Asmiaty.
Kepala TK Islam Athirah Bukit Baruga mengungkapkan harapannya terkait kegiatan MPLS ini ialah membuat anak merasa senang dan nyaman selama berada di sekolah.
“Dengan MPLS ini anak-anak merasa senang berada di sekolah serta nyaman dengan seluruh guru yang ada di sekolah,” Jelas Rahmawati.