PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Faisal Andi Sapada (FAS) mengakhiri masa jabatannya sebagai Wakil Wali Kota Parepare dengan menitipkan sebuah pesan khusus untuk Taufan Pawe.
Pesan ini disampaikam FAS saat memberikan sambutan terakhir di Ruang Paripurna Istimewa DPRD Parepare, Senin (17/9/2018).
FAS menyampaikan pesan sekaligus ucapan terima kasih dan permohonan maaf untuk Taufan Pawe selaku wali kota yang selama hampir 5 tahun telah dia dampingi dipemerintahan.
Baca Juga:
Mengundurkan Diri Sebagai Wakil Wali Kota, Berikut Pesan dan Kesan FAS
DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa Terkait Pengunduran Diri FAS
“Kepada Wali Kota dan jajarannya, terima kasih atas dukungannya selama ini, dan memohon maaf. Saya titipkan daerah ini, bekerjalah dengan baik, dan profesional,” kata mantan Calon Wali Kota Parepare di Pilwali lalu tersebut.
FAS juga menyampaikan tetima kasih untuk para anggota DPRD Kota Parepare. “Saya menitipkan Parepare supaya lebih baik ke depan. Perhatikan suara rakyat, karena kalian representasi dari suara rakyat,” ujarnya.

FAS mengaku, pengunduran dirinya merupakan bagian dari perintah perundang-undangan karena maju sebagai Bakal Calon Legislatif pada Pemilu 2019 mendatang. Dirinya disebut maju Pileg adalah penugasan dari Ketua Partai DPP Partai Nasdem, Surya Paloh, yang memerintahkan untuk maju.
Penugasan tersebut, membuat dirinya sebagai Ketua DPD Partai NasDem Parepare, kaget, bangga namun harus siap.
“Karena di Indonesia tidak ada Ketua DPD yang menjadi Caleg DPR RI. Jika Allah menghendaki, itu akan menjadi tempat pengabdian bagi saya untuk mewakafkan diri. Kalau tidak bisa jadi Wali Kota, ya cukup dengan DPR RI. Dengan sisa usia yang ada, saya akan tetap mengabdi,” pungkasnya.
Diketahui, Taufan Pawe sendiri tidak ikut hadir dalam paripurna pengunduran diri FAS. FAS dan Taufan di Pilwali Parepare belum lama ini bertarung sebagai lawan. Hasilnya, Taufan Pawe berhasil terpilih untuk periode keduanya.