NH-Aziz Pimpin Survei Tertinggi Pilgub Sulsel

Jpeg

MAKASSAR – Pasangan calon gubernur Sulsel Nurdin Halid-Aziz Qahar Mudzakkar (NH-Aziz) memimpin survei elektabilitas tertinggi dari tiga pasangan calon gubernur lainnya.

Hal ini terpantau dari hasil survei Poltracking pada 10-17 Agustus yang dirilis Minggu (24/9) di Makassar.

NH-Aziz memimpin dengan elektabikitas 19,79%. Posisi kedua ditempati pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) 17,39%, Nurdin Abdullah-Tanribali 16,37%, dan Agus-Aliyah 8,95%. Pemilih tidak jawab sebesar 37,50%.

Keunggulan NH-Aziz berlanjut pada simulasi tiga pasangan calon. Elektabilitas NH-Aziz unggul 22,85%, IYL-Cakka 19,69%, dan NA-TBL 17,14%. Adapun pemilih tidak jawab sebesar 40,32%.

Keunggulan NH-Aziz kembali terlihat dalam simulasi head to head melawan IYL-Cakka. NH-Aziz unggul 26,43%, sementara IYL-Cakka 23,79%.

“Survei ini menggunakan metode stratistage multistage random sampling. Jumlah sample 800 responden, dengan margin error sekitar 3,5%. Tingkat kepercayaan 95%,” kata senior manager riset Poltracking Indonesia, Arya Budi.