Penangguhan Regulasi U-23, Ini kata pihak PSM

PSM Makassar/ IST

MAKASSAR – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) bersama PT Liga Indonesia baru mengevaluasi pelaksanaan kompetisi Liga1 di paruh musim ini.

PSSI memutuskan untuk menangguhkan lagi atau tidak memberlakukan regulasi penggunaan pemain U-23 sampai kompetsi Liga 1 berakhir.

Sebelumnya aturan U-23 ini sudah ditangguhkan PSSI mulai 3 Juli sampai 30 Agustus 2017.
Melalui surat nomor 2312/UDN/12393/VII-2017 yang ditujukan kepada Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, PSSI juga menyatakan, semua klub Liga 1 diperbolehkan untuk menurunkan/memainkan semua pemainnya yang telah terdaftar sebelumnya.

Kemudian implementasi dari penangguhan aturan ini, maka pergantian jumlah pemain menjadi tiga kali.

Terkait penangguhan ini, Asisten Pelatih PSM Makassar, Herman Kadiaman menyambut baik.

Menurutnya hal ini positif, karena kompetisi profesional bukanlah ajang pembinaan, melainkan mengejar prestasi.

“Tentu kami sambut positif. Dengan begini tentu kita bisa lebih banyak pilihan dalam menentukan komposisi (susunan pemain) terbaik‎,”ujar Herman, Senin (4/9/2017).

Pihaknya juga mengharapkan, PSSI kedepannya agar lebih matang dalam memutuskan regulasi apa yang harus diberlakukan. ‎”Jangan sampai seperti ini lagi, kesannya tidak konsisten,”ucapnya.