MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – HUT Korps Brigade Mobil (Brimob) diwarnai dengan keseruan berjoget oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol Muktiono beserta jajarannya.
Dari pantauan Sulselekspres.com, awalnya hanya ibu-Ibu Bayangkari yang berjoget, namun karena merasa penasaran akhirnya Kapolda Sulsel dan jajarannya juga ikut berjoget.
Tak hanya sampai disitu, Anggota Satuan Brigade Mobil (Brimob) Kemudian mengangkat Kapolda Sulsel, Irjen Pol Muktiono untuk berjoget diatas pundak salah satu Anggota Brimob.
Tak mau kalah, Wakapolda Sulsel juga ikut diangkat oleh anggota Brimob untuk berjoget bersama Kapolda Sulsel beserta jajaran dan Anggota Brimob.
“Di HUT Brimob ke 72 ini, semoga kita makin kompak dan tetap menjaga nama baik Brimob. Selain itu, kita akan tetat menjaga sinergitas TNI, POLRI dan semua elemen masyarakat,” ungkap Komandan Satuan Brigade Mobil Polda Sulsel, Kombes Pol Adeni Muhan, Selasa (14/11/2017).