PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Parepare, Lutfie Natsir, mengunjungi sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk memantau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun ini, Senin (23/04/2018).
Lutfie mengatakan, kunjungan tersebut untuk memastikan pelaksanaan UNBK di Kota kelahiran BJ. Habibie tersebut, berlangsung dengan baik dan lancar, serta terlaksana sesuai dengan apa yang diharapkan.
“Kami menemukan ada kendala, dalam hal ini server. Namun, itu merupakan kendala yang terjadi secara nasional, dan tidak akan merugikan para peserta didik yang mengikuti UNBK,” katanya.
BACA: Pjs Walikota Parepare Hadiri Pelantikan Pj Bupati Bone
Lutfie menjelaskan, para peserta didik mengikuti ujian dengan serius dan tenang. Sehingga, ungkapnya, pihaknya berharap hasil ujian yang dilaksanakan selama empat hari tersebut, maksimal dan sesuai dengan harapan para peserta didik.
“UNBK diikuti sebanyak 2.838 peserta didik. Mudah-mudahan tetap berjalan dengan lancar,” tandasnya.
Penulis : Luki Amima