MAKASSAR – Sebelumnya Pavel Purishkin, pemain asing PSM Makassar ini sudah diturunkan saat laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar Selasa (15/8) lalu, namun Rene Albert belum memberikan waktu 90 menit full untuk tampil membela Skuad Juku Eja.
Robert Rene Alberts, pelatih PSM menilai Pavel punya peluang besar starter.
“Waktu latihan tadi (kemarin) dia sudah masuk dalam skema. Dan dia akan bermain (starter) lawan Perseru nanti,”ujar Robert.
Pavel juga menambahkan bahwa dirinya ingin menunjukkan kemampuannya sebagai striker, Manajemen dan pelatih PSM sudah tepat memberinya kepercayaan untuk menjadi goal getter baru PSM menggantikan Reinaldo Elias da Costa yang hengkang ke Persija Jakarta.
“Tentu saya ingin membuktikan diri saya,” ujarnya.
Selanjutnya PSM bakal menjamu tamu nya Perseru Serui Rabu (23/8) mendatang. Pavel pun mengaku sudah tidak sabar untuk bermain dan sangat penasaran dengan euforia Di Stadion Kebanggaan PSM Makassar itu.
“Saya ingin bermain, dan melihat Kemeriahan stadion oleh para suporter fanatik PSM,”ujar pemain asal Kazakhtan itu, Sabtu (19/8).