SULSELEKSPRES.COM – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang mengharuskan kita untuk di rumah saja. Tentu, membuat banyak kegiatan dan keinginan tak bisa dilakukan.
Kegiatan kumpul sambil karaokean, bermain games yang biasanya kita lakukan secara tatap muka tentu tak bisa dilakukan seperti biasanya. Iya kan!
Nah, kabar gembiranya, JOOX menghadirkan ruang komunikasi dalam jaringan (daring) terbaru yakni JOOX ROOMS. Fitur interaktif terbaru JOOX ROOMS dan berevolusi dari sekadar platform streaming musik.
BACA JUGA: Kalia Siska & SKA86 Hadirkan JOOX Originals Dangdut “Langganan Kleru”
JOOX sangat tepat menghadirkan fitur JOOXROOMS dimasa Pandemi Covid-19. Sangat menyenangkan apabila masih bisa kita lakukan secara virtual tentunya melalui fitur #DiROOMSAja.
Menggunakan fitur JOOX ROOMS ini menjadi pengalaman baru dan hal menarik. Bukan karena hanya bisa mendengarkan musik, tapi juga bisa ngobrol dengan teman bahkan kenalan baru dalam satu room.
BACAJUGA: Luncurkan Fitur ROOMS, JOOX Berevolusi jadi Social and Entertainment Discovery Platform
Selain itu, ada Room Fandom, kelebihannya bisa diibaratkan seperti basecamp-nya para fanbase untuk ngobrol dan bertukar informasi tentang artis idola kita.
Nah, fandom Rooms di JOOX merupakan Rooms yang berbeda dengan Rooms reguler. Sebab, Fandom Rooms akan selalu ada di JOOX dan bisa diakses oleh semua pengguna kapan saja selama 24 jam. Fandom Rooms tidak akan hilang walau host menyudahi diskusi.
Beda lainnya, selain host, di Fandom Rooms juga akan ada Captain, yakni seseorang yang diberikan ID/wewenang oleh JOOX dan punya otoritas mengundang artis untuk masuk ke Fandom Rooms mereka.
Seperti yang dikatakan Head of Marketing JOOX Indonesia Yuanita Agata, bila artis masuk ke Fandom Rooms, akan ada notifikasi yang diterima oleh fansnya.
Hadirnya JOOX ROOMS menguatkan brand positioning JOOX lebih dari musik, dan menjadi Social and Entertainment Discovery Platform yang memungkinkan pengguna untuk menemukan berbagai keseruan baru, mulai dari musik, teman, hingga pengalaman baru secara daring.
Evolusi JOOX ini memperluas target pengguna JOOX, bukan hanya penikmat musik, tapi juga komunitas dan pembuat konten kreatif.
Selain fitur-fiturnya yang canggih, JOOX ROOMS juga banyak menghadirkan beberapa kegiatan menarik yang dibuka untuk publik bersama artis/penyanyi, content creator, sharing session dengan berbagai topik inspiratif dan juga ada giveaway hadiah menarik yang teman-teman pembaca bisa ikuti.
Sekian pengalaman saya saat menggunakan fitur JOOXROOMS, selain bisa mendengarkan lagu dalam keseharian, saya sangat senang ngobrol dengan banyak teman baru di JOOX ROOMS. Salam sukses untuk JOOX..!