25 C
Makassar
Monday, December 16, 2024
HomeDaerahUpdate Corona Bone: Pernah Ke Makassar, Perempuan Asal Patimpeng Positif Corona

Update Corona Bone: Pernah Ke Makassar, Perempuan Asal Patimpeng Positif Corona

- Advertisement -

BONE, SULSELEKSPRES.COM – Satu lagi warga Kabupaten Bone, dinyatakan positif terjangkit virus corona (Covid-19), Selasa (9/6/2020).

Hal itu diungkapkan langsung Jubir Percepatan Penanganan Covid 19 Bone, dr Yusuf.

“Ada tambahan 1 kasus positif terkonfirmasi Covid 19, kasus yang ke-15 ini adalah perempuan umur 43 tahun, warga Desa Patimpeng, Kecamatan Patimpeng.” kata dr Yusuf.

Sebelumnya kasus ke-14 positif juga dari kecamatan Patimpeng. Kendati demikian, kata dr Yusuf, kasus ke-15 tidak ada riwayat kontak dengan kasus ke-14.

Adapun riwayat perjalanan yang bersangkutan, lanjut dr Yusuf, yakni dari daerah pendemi Covid 19, Kota Makassar.

BACA: Update Covid-19 Bone, Seorang Perawat RSUD Tenriwaru Positif Corona

“Sebelumnya hasil rapid test reaktif tanpa gejala pada saat kegiatan rapid massal tanggal 6 Juni 2020,” jelasnya.

Kini, tim gugus tugas Covid 19 Bone menelusuri riwayat kontak eratnya.

”Sementara kontak dekatnya ada 2 orang anaknya yang juga sopir mobil Makassar- Patimpeng. Saat ini sudah ada 12 yang sudah didata, masih mungkin berkembang besok yang bersangkutan akan diantar oleh Tim Gustu PPC19 Bone ke Hotel Harper Makassar, dan kontaknya yang reaktif akan dibawa ke Rumah Singgah Lonrae,” terangnya.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img