MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Status Gempa bumi berkekuatan 7.7 Skala rikter yang mengguncang daerah Sulawesi Tengah dan Barat pada 18.00 Wib, Jumat (28/9/2018) naik berpotensi tsunami.
Hal ini diketahui, setelah Badan Meteorologi Kematologi dan Geofisika (BMKG) menerbitkan peringatan dini melalui akun resmi Twitternya.
“Peringatan Dini Tsunami di SULTENG,SULBAR, Gempa Mag:7.7, 28-Sep-18 17:02:44WIB, Lok:0.18LS,119.85BT,Kdlmn:10Km,” tulis BMKG.
Dari keterangannya, Kabupaten Donggala bagian barat masuk dalam status peringatan siaga, sedang Donggala Utara masuk sebagai status waspada, dan dua daerah lainnya; Mamuju dan Palu berstatus waspada.
BACA JUGA:
BMKG Cabut Status Potensi Tsunami di Donggala
STIKes Mega Rezky Kirimkan Tim dan Bantuan Pada Korban Gempa Lombok
Untuk itu, pihak BMKG mengimbau bagi pemerintah dan masyarakat untuk segera melakuka evakuasi dini.
#Peringatan dini TSUNAMI yang disebabkan oleh gempa mag:7.7, tanggal: 28-Sep-18 17:02:45 WIB, dinyatakan telah berakhir#BMKG pic.twitter.com/wNNdOe0WME
— BMKG (@infoBMKG) September 28, 2018
Berikut imbauan BMKG yang dilansir Sulselekspres.com:
Status Awas
Pemerintah Propinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Awas” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi menyeluruh 1
Status Siaga Pemerintah Propinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Siaga” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi
Status Waspada Pemerintah Propinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Waspada” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk menjauhi pantai dan tepian sungai
Penulis: Agus Mawan