MAKASSAR – Partai penutup pekan 23 Liga 1 PSM Makassar akan menjamu PS TNI di Stadion Andi Mattalatta, pada Minggu, 10 September 2017.
Partai pembuka pada pekan 23 Gojek Traveloka Liga 1, yakni Laga Perseru Serui bersua Barito Putera pada Minggu, 3 September. Laga yang berlangsung di Stadion Marora, Serui itu akan dimulai pukul 13.30 WIB.
Di hari yang sama, Minggu, Mitra Kukar juga menjamu Madura United di Stadion Aji Imbut, Tengagarong. PS TNI melawan Bhayangkara dan Bali United akan bertandang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar untuk bersua Persela Lamongan.
Keesokan harinya, Senin, 4 September, Persipura akan menjamu Semen Padang di Stadion Mandala, Jayapura. Sedangkan Gresik United akan bertemu Borneo FC di Stadion Petrokimia, Gresik. Sementara Persib Bandung akan dijamu Sriwijaya Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang.
Pada Jumat, 8 September, Persela Lamongan akan berhadapan dengan Perseru Serui di Stadion Surajaya, Lamongan dan Mitra Kukar akan menjamu Persija di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
Untuk Sabtu, 9 September, Bhayangkara bersua Persipura Jayapura di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Sementara Persiba Balikpapan akan menjamu Gresik United di Stadion Parikesit, Balikpapan.
Masih di hari yang sama, Persib Bandung akan berhadapan dengan Semen Padang di Si Jalak Harupat, Bandung.
Dilaga penutup pekan 23 Liga1, selain PSM vs PS TNI, juga diikuti laga antar Barito Putera vs Sriwijaya serta laga antara Madura United vs Arema FC