MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel, Arum Spink meyakinkan kalau dukungan Partai Nasdem terhadap pasangan calon gubernur Sulsel, Nurdin Halid-Aziz Qahar Mudzakkar (NH-Aziz) adalah pilihan tepat.
Menurutnya, NH-Aziz merupakan kombinasi pasangan yang saling mengisi. “Pantas jadi tempat sandaran harapan masa depan Sulsel,” kata Pipink sapaan akrab Arum Spink, Sabtu (16/9).
Dia mengatakan, NH dan Aziz memiliki jaringan yang sangat luas. Kapasitas dan komitmen kerakyatannya tercermin dalam gagasan-gagasannya yang menunjukkan Partai Nasdem tidak salah menjatuhkan pilihan.
“Kami optimis pasangan ini diterima rakyat. Kami akan total dan all out memenangkan,” pungkasnya.