Barcelona Taklukkan Eibar 6-1

Logo Barcelona FC/ INT

BARCELONA – Barcelona berhasil menaklukkkan Eibar 6-1 Pada lanjutan La Liga di Camp Nou, Rabu (20/9) dinihari WITA.

Gol terbanyak diciptakan Lionel Messi yakni empat gol. Empat gol dari Messi itu membantu Barca menang telak dengan skor 6-1. dilansir dari detik.com, Messi mencetak gol pada menit ke-20, 59, 62, dan 87. Dua gol Barca lainnya dicetak oleh Paulinho pada menit ke-38 dan Denis Suarez pada menit ke-53. Satu-satunya gol balasan Eibar tercatat atas nama Sergi Enrich pada menit ke-57.

Berkat kemenangan ini, Barca masih sempurna di La Liga pada musim ini. Blaugrana selalu menang dalam lima pertandingan awal dan kini memuncaki klasemen dengan 15 poin. Mereka unggul lima poin atas Sevilla yang berada di posisi kedua, tapi Sevilla baru main empat kali. Adapun Eibar berada di posisi ke-13 dengan 6 poin.

Barca tampil tanpa Luis Suarez, yang diistirahatkan, pada laga ini. Sementara itu, Ousmane Dembele absen lama akibat cedera parah. Tanpa dua pemain itu, lini depan Barca diisi oleh Messi, Denis Suarez, dan Gerard Deulofeu.

Meski tidak full team, Barca masih terlalu tangguh untuk Eibar. Pada babak pertama, tim tuan rumah unggul 2-0 melalui penalti Messi dan sundulan Paulinho.

Memaski paruh kedua, Barca mencetak empat gol tambahan. Messi tiga kali merobek gawang Eibar, sementara satu gol lainnya disumbangkan Denis Suarez. Adapun gol Eibar lewat Enrich akhirnya hanya menjadi gol hiburan untuk tim tamu.