Hadiri Pesta Pernikahan, Warga Berswafoto dengan Pasangan SEHATI

SINJAI, SULSELEKSPRES.COM – Pasangan Andi Seto Gadista Asapa – Andi Kartini Ottong semakin membuktikan diri jika memang sangat didambakan masyarakat untuk memimpin Kabupaten Sinjai

Terbukti, demam Salam SEHATI dan Salam 1 Jari bukan hanya menggema di tempat sosialisasi. Tapi diberbagai kegiatan warga, salam tersebut juga sangat familiar. Seperti di acara pesta pernikahan yang dihadiri pasangan nomor urut 1 ini.

Di Desa Mattunrentellue, Kecamatan Sinjai Tengah dipesta pernikahan putra tokoh masyarakat H Tampa yang secara khusus pasangan SEHATI menghadiri undangan disambut antusias warga. Rabu (7/3/2018)

Berdasarkan pantauan, sesaat putra mantan Bupati dua periode Andi Rudianto Asapa memasuki rumah pesta pernikahan, sontak para warga tak ketinggalan mengabadikan moment itu dengan mengajak Andi Seto foto bareng.

“Eh ada “pak Bupati” foto dulu pak,” seru warga.

Seto yang dikenal muda dan murah senyum itu langsung meladeni permintaan warga untuk berfoto.

“Makasih pak Sato,” ucapnya.
Penulis: Muhammad Adlan

BACA JUGA :  Pilkada Sinjai, Arum Spink Kerahkan Relawan Takyuddin- Mizar