Humas dan Protokoler Parepare Tingkatkan Kualitas Layanan

Suasana ruang kerja Bagian Humas dan Protokoler Sekretariat Pemkot Parepare/ SULSELEKSPRES.COM/ LUKI AMIMA

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) dan Protokoler Pemkot Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan, pihaknya terus memacu kualitas pelayanan kerja di Bagian Humas dan Protokoler Setdako Parepare, dari waktu ke waktu.

Hamka menjelaskan, pihaknya melakukan pertemuan rutin dalam mengevaluasi kinerja staf dan pegawai. Hal tersebut, kata dia, untuk menampung seluruh masukan dan saran yang akan menjadi bahan pertimbangan dalam peningkatan mutu pelayanan.

“Kami selalu berinovasi dan terus memikirkan untuk menghadirkan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya, Kamis (15/03/2018).

Hamka mengungkapkan, pemerintah tak henti-hentinya memikirkan tindak lanjut keluhan-keluhan masyarakat, yang disampaikan melalui Humas. Oleh karena itu, katanya, pihaknya juga terus memperkuat koordinasi dengan SKPD yang ada.

“Makanya, kami terus bekerja aktif dalam menghadirkan pelayanan yang terbaik. Karena, kami hadir untuk melayani masyarakat,” ungkapnya.

Dia berharap, masyarakat dapat memperoleh pelayanan maksimal, yang diberikan oleh staf dan pegawai di Bagian Humas dan Protokoler Setdako Parepare. Terlebih, tambah dia, itu merupakan tugas pokok dan fungsi pada bagian Kehumasan.

Penulis : Luki Amima