Jawaban Tersirat: Pasangan Taufan Pawe, Kader Golkar Yang Bikin Nyaman

Ketua Harian DPD II Partai Golkar Parepare, Kaharuddin Kadir.

PAREPARE – Teka teki siapa yang akan menjadi pasangan Calon Petahana, HM Taufan Pawe (TP) di Pilwali Parepare, perlahan mulai terkuak. Meskipun dalam berbagai kesempatan, Wali Kota Parepare memilih bungkam setiap dikonfirmasi terkait pasangannya.

Namun, pernyataan tersirat pernah diutarakan oleh Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan Nurdin Halid yang menginginkan TP mencari pasangan dari Kader Partai berlambang beringin rimbun Golkar.

Ketua Harian DPD II Partai Golkar Parepare, Kaharuddin Kadir tidak menampik hal tersebut. Dia menjelaskan, jika TP diberikan hak untuk memilih pasangannya.

“Jika dicombain dengan keinginan pak TP dan Pak NH berarti kata kuncinya Kader Partai yang bisa membuat dia nyaman,”terang Ketua DPRD Kota Parepare ini ,Kamis (7/9/2017).

Ditanya terkait siapa kader internal Partai yang berpeluang, dia memberikan jawaban tersirat.

“Kader partai Golkar itu tidak hanya dari internal partai tapi ada dari kalangan Birokrat,”tutup dia