LPJK Lakukan Survailen Pada Ataknas Sulsel

MAKASSAR – Selaku Asosiasi Tenaga Kerja Konstruksi yang menjamin mutu kompetensi dan pengakuan tenaga kerja seluruh bidang profesi konstruksi melalui proses sertifikasi, dilaksanakannya survailen terhadap Badan Pimpinan Provinsi Asosiasi Tenaga Kerja Konstruksi Nasional (BPP-Ataknas) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) oleh Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Daerah Sulsel, Rabu (20/9).

Hal Ini merupakan survailen pertama  BPP Ataknas Sulsel setelah berjalannya kepengurusan berdasarkan SK BPN ATAKNAS Nomor  063/KPTS/BPN-ATAKNAS/XI/2016 dan SK LPJKN Nomor 46/KPTS/LPJK-N/II/2017 tentang Kewenangan Untuk Melakukan Verifikasi dan Validasi Awal Permohonan Sertifikat Tenaga Kerja Konstruksi. Dilaksanakannya Survailen di Jl. Timah 1 Blok A24 No14 Kota Makassar.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk menilai Asosiasi Profesi Ataknas Sulsel terhadap keberlangsungan asosiasi dalam memenuhi tanggung jawab dalam menghimpun dan melakukan Verifikasi dan Validasi Awal (VVA) ditingkat Asosiasi terhadap Tenaga Kerja Konstruksi sesuai dengan peratulan LPJK yang berlaku. Selain itu, survailen dimaksudkan untuk menilai performa BPP Ataknas Sulsel dalam menyelenggarakan sertifikasi profesi di bidang konstruksi.

Survailen ini dilakukan oleh Firman, Iswan Hadi selaku Unit Sertifikasi Tenaga Kerja (USTK) dan H. Ashari SIP,MSI selaku Manajer Eksekutif LPJK Sulawesi Selatan. Dalam penyampaiannya Anshari menyatakan bahwa kegiatan survailen yang dilakukan oleh LPJK kepada Asosiasi khususnya Ataknas Sulsel sangat membantu untuk meningkatkan kinerja dalam hal peroses Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi ke depan.

Pengurus BPP Ataknas Sulsel menyambut dengan baik dalam Survailen yang dilaksanakan oleh LPJK kepada asosiasi.

Ketua Umum BPP Ataknas Sulsel  Nur Iksan Takdir mengatakan jika sangat terbuka terhadap siapa pun yang ingin berkunjung terutama dari pihak LPJK maupun Pemerintahan dan Perusahaan Konstruksi.

“Karena dengan intensnya diskusi ataupun pertemuan yang dilakukan dalam lingkup pembinaan tenaga kerja bidang konstruksi itu akan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) diwilayah Sulawesi selatan“ Adanya saran dan masukan yang diberikan oleh LPJK akan dijadikan evaluasi dan akan segera ditindaklanjuti. Tentunya ini menjadi sarana kita untuk memperbaiki untuk kebaikan di masa mendatang.

Diselah-selah survailen munculnya wacana dalam pelaksanaan Uji Kompetensi Sertifikat Keashlian Utama yang akan dilaksanakan oleh BPP Ataknas Sulsel.

“ya, Kedepannya kita akan meningkatkan pelayanan secara prima dalam hal sertifikasi dan melaksanakan pembinaan-pembinaan tenaga kerja konstruksi melalui berbagai kegiatan termasuk Uji Kempetensi Sertifikat Keahlian (SKA) Utama yang telah kita bentuk kepanitiaan beberapa bulan lalu dipimpin oleh musriadi sebagai Ketua Panitia” tutur Iksan

Survailen pertama kali dilaksanakan pada periode ini, Hasil survailen tersebut dapat menjadi acuan bagi LPJK  dalam melakukan Akreditasi pengukuran kinerja Asosiasi dalam menindak Lanjuti Undang Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang jasa konstruksi.