28 C
Makassar
Wednesday, June 26, 2024
HomePolitikOptimis Prabowo-Sandi Menang, Misrayanti Serukan Relawan Kawal TPS

Optimis Prabowo-Sandi Menang, Misrayanti Serukan Relawan Kawal TPS

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Panglima “Roemah Djoeang” Sulawesi Selatan, Misrayanti, optimis pasangan capres cawapres 02 Prabowo Subianto – Sandiaga Salahuddin Uno menang di Pilpres 2019.

Misrayanti yang juga Calon Legislatif DPR RI partai Gerindra dapil Sulsel I tersebut mengatakan, masyarakat Indonesia sangat menginginkan perubahan, itu terlihat dari setiap animo massa yang hadir di Kampanye Prabowo – Sandi.

“Kita sangat optimis, Insya Allah ini tanda-tanda kemenangan bapak Prabowo,” ungkap Misrayanti saat ditemui di salah satu Warung Makan di Jalan Hertasning, Senin (9/4/2019).

Baca: Misrayanti Berpeluang Duduk di DPR RI untuk Dapil Sulsel 1

Soal hasil survei yang hampir semua memenangkan pasangan 01 Jokowi-Ma’ruf Amin, menurut Misrayanti, tergantung penilaian masyarakat apakah ingin melihat tulisan atau fakta.

“Kalau kita mau mensurvei kita liat fakta atau tulisan itu aja, tulisan kan bisa dibikin saya juga bisa bikin, bapak seratus persen, ini nol persen deh, tapi fakta kan melihat bagaimana pendukung beliau (Prabowo) itu besar dimana-mana,” kata Caleg nomor urut 02 itu.

Baca: Misrayanti, Caleg Cantik Gerindra Pulang Kampung Demi Prabowo

Relawan Roemah Djoeang Kawal TPS

Misrayanti menyerukan kepada seluruh relawan Roemah Djoeang untuk mengawal TPS (Tempat Pemungutan Suara) saat masa pencoblosan hingga selesai.

“Jadi kita meminta seluruh relawan Roemah Djoeang untuk menjadi saksi untuk menjaga TPS, jangan cuma coblos terus pulang, tapi coblos duduk disitu, tunggu sampai perhitungan suara selesai, sampai C1 keluar,” ujarnya.

Baca: Caleg Gerindra Misrayanti Janji Perjuangkan Pedangang Pasar Tradisional di Makassar

Lanjut Misrayanti, dirinya mengaku tidak susah membujuk relawan dan mereka semua siap, sekalipun tidak diberi imbalan.

“Mereka semua siap, bahkan jika tidak dikasi apa-apa jadi luar biasa melihat antusias masyarakat yang ingin melihat perubahan jadi kita nggak capek harus membujuk bujuk tapi kesadaran mereka,” tandasnya.

Muhammad Adlan

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img