PDIP Sulsel Gelar Maulid Nabi Bersama Anak Panti Asuhan

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulsel ikut memperingati maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini bersama para anak yatim dari panti asuhan.

Kegiatan ini digelar di Sekretariat PDIP Sulsel Jalan Gunung Bawakaraeng, Jum’at (1/12/2017) siang. Para pengurus DPD ikut hadir dalam kegiatan ini.

Ketua Bamusi DPD PDIP Sulsel memberikan hikmah maulid diacara ini. Nabi Muhammad SAW disebut contoh teladanan bagi ummat manusia.

“Kita berharap dapat mencontoh tingkah laku Rasulullah. Khususnya dalam berinteraksi terhadap sesama,“kata legislator DPRD Sulsel ini.

Dia mengungkapkan, visi utama Rasulullah diutus untuk menyempurnakan akhlak manusia. Mempersatukan perbedaan dan penuh toleransi.

“Karena itulah memperkenalkan wajah, islam dengan lemah lembut dan bijaksana, “katanya.

Sejumlah pengurus yang hadir seperti, Bendahara PDIP Sulsel H Alimuddin, Sekretaris Rudy Pieter Goni, Nicolaus Beny, Harie Sabrang, Ikbal Arifin, dan Ansyari Mangkona, serta beberapa pengurus lainnya.