24 C
Makassar
Monday, December 23, 2024
HomeEkbisPedagang Pasar Daya Keluhkan Minimnya Fasilitas Wifi

Pedagang Pasar Daya Keluhkan Minimnya Fasilitas Wifi

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Sejumlah pedagang di pasar Daya mengeluhkan minimnya fasilitas wifi dari pemerintah kota Makassar, terkait penyelenggaraan pasar berbasis online.

Hal inilah yang dikeluhkan Slamet, salah satu pedagang di Pasar Daya.

“Setengah mati juga. Disuruh pakai online tapi tidak ada wifi. Kalau kuota sendiri kau dipakai setengah mati kita. Boros,” ujar Slamet.

Diketahui pemerintah kota Makassar melalui Perusahaan Daerah (PD) Pasar telah menjalin kerjasama dengan Gojek dalam bidang pasar online.

Hal itu dimaksudkan agar aktivitas di luar rumah selama pandemi Covid-19 bisa diminimalisir sesedikit mungkin, dengan cara memesan belanjaan melalui Gojek.

BACA: Amankah Belanja ke Supermarket atau Pasar Saat Pandemi COVID-19?

BACA: Peran Pasar Digital Ditengah Pandemi Covid-19

Akan tetapi hal ini masih menemui banyak kendala, salah satunya adalah fasilitas wifi. Diketahui, saat ini baru ada tiga pasar yang difasilitasi wifi, yaitu pasar Pa’baengbaeng barat, Pa’baengbaeng timur, dan pasar Terong.

“Ya mudah-mudahan bisa kita dibantu pemerintah. Karena pasar lain katanya sudah dikasih wifi,”harap Slamet.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img