Penjabat Gubernur Sulsel Puji Toleransi Umat Budha 

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Soni Sumarsono memuji upaya toleransi yang disyiarkan Umat Budha di Sulawesi Selatan dan Barat.

Hal ini Ia ungkapkan saat menghadiri acara Waisak Bersama 2562 BE (Buddhist Era)/2018 Masehi Umat Buddha se-Sulawesi-Selatan dan Barat (Sulselbar) di Hotel Clarion Makassar, Minggu (15/7/2018).

“Tolenransi yang luar biasa dan nyata telah ditunjukkan oleh Umat Buddha di daerah ini (Sulselbar). Semua agama memberikan nilai-nilai yang baik pada pengikutnya,” ujarnya.

Sebagai Gubernur, Ia mengajak umat Buddha agar membangun persatuan dan kesatuan dalam perbedaan. Perbedaan tersebut disebutkannya adalah hal yang diakui negara.

Dari pelaksanaan Waisak ini, Ia mengaku mempelajari banyak hal dalam waktu singkat. Diantaranya terkait pembacaan ayat suci ada kalimat yang dapat direnungkan, misalnya pikiran seseorang mudah goyah dan sulit dikendalikan, diperlukan kebijaksanaan atau orang bijak untuk meluruskan, termasuk hal ini dibutuhkan oleh seorang pemimpin.

“Saya juga belajar ada yang penting dalam kehidupan bermasyarakat. Saya belajar tentang pengendalian diri dan ketenangan batin,” sebutnya.

Selain itu, Ia berterima kasih karena umat Buddha di daerah ini juga telah turut hadir menciptakan Pilkada damai di Sulsel, serta keaktifan mereka dalam membangun Sulsel.

“Saya juga berterima kasih atas peran saudara dalam membangun Sulsel, serta aktif terlibat dalam mendukung FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) di Sulsel,” paparnya.

Selain itu, dalam acara ini, turut hadir Ketua DPRD Sulawesi Selatan, HM Roem dan Kapolda Sulsel, Irjen Pol. Umar Septono.

Sementara selama acara ini, juga dirangkaikan kegiatan puja bakti, hikmah waisak, tarian daerah, pembacaan Dhammapada dengan tema “Berpikir, berucap, bertindak baik, memperkokoh keutuhan bangsa”.