MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar bakal kembali melakukan training camp (TC) di Bali, selama dua pekan. Sebanyak 26 pemain yang dijadwalkan bakal berangkat selasa (30/1/2018) besok.
“Tanggal 30 Januari mereka akan berkumpul kembali di Bali untuk pemusatan latihan,”kata Andi Widya Sydzwina, Media Officer PSM Makassar.
Selain itu Pasukan Ramang, juga dipastikan bakal melakoni dua laga uji coba. “Kita akan cari waktu disela-sela TC nanti, kami ingin calon lawan itu yang bisa memberikan tekanan kepada para pemain. Satu dari klub liga 1 pemain satu dari klub liga 2,”ujar Robert Rene Albert, pelatih kepala PSM Makassar.
Robert melanjutkan, pada akhir pemusatan latihan para pemain akan digenjot dari sisi kecepatan.
“Mental juara juga akan saya tanamkan jelang liga 1,” tandasnya.
Penulis: Muhammad Adlan