25 C
Makassar
Friday, November 22, 2024
HomeRagamRelawan Dirikan Posko Bantuan Bagi Korban Banjir di Makassar

Relawan Dirikan Posko Bantuan Bagi Korban Banjir di Makassar

- Advertisement -

 

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Sejumlah anak muda, milenial, hingga mahasiswa yang tergabung dalam jaringan relawan Ganjar Milenial Center (GMC) Sulawesi Selatan (Sulsel) membuat posko untuk penyaluran bantuan kepada korban banjir di Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar.

Koordinator Wilayah GMC Sulsel, Sarman Alamsyah, mengatakan bahwa kegiatan yang turut menggandeng organisasi Gerakan Peduli Semesta (GPS) Sulsel ini, bertujuan untuk meringankan beban para korban banjir.

“Mengingat banyaknya masyarakat yang terdampak dari balita sama orang tua banyak mengalami kesulitan dari segi kebutuhan pokok dan kesehatannya. Makanya kami berinisiatif turun untuk memberikan sedikit bantuan berupa kebutuhan pokok serta beberapa obat obatan,” katanya, Kamis (5/1/2023)

Lebih lanjut, Sarman menjelaskan bahwa kegiatan ini juga merupakan ajang silaturahmi antar sesama milenial di Sulsel. Dia berharap, aksi sosial ini bisa menjadi simbol awal dari kepedulian para milenial sulsel terhadap masyarakat yang membutuhkan.

Posko Emergency Bencana berada di sekertariat GMC Sulsel yang terletak di Jl Ance Dg Ngoyo, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar. Para korban banjir diperbolehkan untuk mendatangi posko tersebut untuk mendapatkan sejumlah perawatan.

“Posko emergency GMC Sulsel kami dirikan di lantai satu secretariat GMC Sulsel. Nantinya, mereka yang terdampak bisa beristirahat di dalamnya dan pastinya kami menyediakan beberapa fasilitas yang kami bisa sediakan seperti kebutuhan pokok, obat obatan, dan selimut” jelasnya.

GMC juga menyediakan layanan call center yang bisa masyarakat hubungi ketika terjadi bencana di wilayah Sulsel. Sarman menyebut, relawan GMC mempersilakan bagi masyarakat umum yang ingin berpartisipasi untuk membantu orang-orang yang terdampak bencana.

Selain itu, pihaknya juga turun untuk membagikan sembako dan kebutuhan pokok kepada korban banjir tersebut. Pihaknya berharap ini bisa meringankan beban mereka dan aksi ini bisa mendorong agar kepedulian terhadap sesama semakin meluas.

 

spot_img
spot_img

Headline

spot_img
spot_img